CPC (Cost Per Click) atau Harga per Klik adalah jumlah uang yang akan didapatkan oleh publisher apabila iklan tertentu diklik. Nilai CPC berbeda-beda dan ditentukan oleh banyak faktor. Namun secara umum, nilai maksimal yang mungkin adalah 20% dari nilai tawaran dinamis yang ditawarkan oleh pemasang iklan.
Iklan yang memiliki nilai CPC tinggi disebut iklan HPK (High Paying Keyword). Contoh iklan HPK yaitu iklan dengan kata kunci insurance, loan, forex, dan masih banyak lagi. Bahkan, ada beberapa keyword iklan yang nilai CPC-nya ± $30 per klik. Harga setinggi itu tidak masalah bagi pengiklan, karena saat ini Google Adsense merupakan program PPC terbaik sehingga para pengiklan dapat mencapai target bisnis mereka.
Anda dapat mengecek nilai CPC suatu keyword iklan di https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal. Caranya mudah, untuk petunjuknya klik disini.
Tapi ingat, itu merupakan nilai CPC yang harus dibayar pemasang iklan, sementara itu publisher/penerbit hanya dapat maksimal 20% dari nilai CPC yang ditawarkan pemasang iklan. Jadi, selebihnya merupakan keuntungan google. Wah.. ngambil untungnya banyak banget. Lebih dari itu, google tidak pernah berterus terang kepada publisher tentang nilai akurat CPC yang didapat dari setiap iklan. Hmm.. mungkin saja google bisa korupsi kecil-kecilan.
Walaupun begitu, saat ini google adsense merupakan program PPC yang paling difavoritkan oleh publisher, karena nilai CPC-nya yang rata-rata tinggi, sehingga menjanjikan penghasilan yang tinggi. Walaupun google mengambil untungnya lebih besar. Hehe..
Maka, untuk memaksimalkan pendapatan dari google adsense, bisa dengan cara membuat blog niche yaitu blog yang mayoritas kontennya terfokus pada satu topik bahasan tertentu. Contohnya adalah blog tentang forex trading, blog kesehatan, dll. Tetapi, jangan memaksakan diri untuk menentukan konten blog semata-mata hanya untuk dapat menampilkan iklan HPK tertentu di blog anda. Biasanya, sebagian besar pengunjung blog niche berasal dari search engine, terutama google, sehingga untuk mendatangkan pengunjung yang banyak ke blog niche dibutuhkan keahlian dalam bidang SEO (Search Engine Optimization).
Selain itu, performa dan kualitas situs/blog milik publisher juga dapat mempengaruhi nilai CPC suatu iklan google adsense.
0 comments:
Post a Comment